Iklan

Tolak Surat Edaran Gubernur KDM, Warga Gelar Aksi Demonstrasi

Habiburrahman
4 Oktober 2025
Tolak Surat Edaran Gubernur KDM, Warga Gelar Aksi Demonstrasi

BOGORBARATKITA.COM -Ribuan warga dari empat kecamatan, yakni Cigudeg, Parung Panjang, Rumpin, dan Tenjo menggelar aksi demonstrasi menolak surat edaran Gubernur KDM terkait pembatasan aktivitas tambang di pertigaan Lebakwangi, Cigudeg, Ahad, 29 September 2025.

Dalam aksinya, massa dengan tegas menolak keputusan tersebut sambil meneriakkan yel-yel: “Jalan Tambang Harga Mati!”

Salah satu orator bahkan menantang Gubernur KDM untuk berdebat di hadapan masyarakat.

“KDM hanya tahu persoalan dari media sosial, KDM tidak pernah datang ke Cigudeg,” ujarnya dari atas panggung yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari peserta aksi.

Massa juga menegaskan bahwa jika pemerintah berencana menutup tambang, maka harus ada alternatif lapangan pekerjaan bagi masyarakat. Pasalnya, mayoritas warga setempat menggantungkan hidup dari sektor pertambangan.

Koordinator aksi, Fadlan, menuturkan bahwa demonstrasi ini merupakan bentuk kekecewaan masyarakat terhadap keputusan gubernur yang dinilai tidak mempertimbangkan kondisi secara menyeluruh.

“Aksi ini murni suara masyarakat, tidak ada massa bayaran dan tidak ditunggangi oleh perusahaan tambang,” tegasnya.

(Dul)

dokumentasi aksi:

Komentar

Tampilkan

Terkini